Cari Blog Ini

Minggu, 04 Juli 2010

Piala Dunia 1998

PIALA Dunia 1998 kembali digelar di daratan Eropa dan kali ini Prancis mendapat kehormatan sebagai tuan rumah. Banyak peubahan mendasar yang dilakukan FIFA di PD kali ini. Penambahan delapan tim membuat peserta Piala Dunia 1998 meningkat, dari 24 menjadi 32 tim. Keikutsertaan 32 negara memberikan kesempatan yang lebih besar kepada negara Afrika dan Asia. Brasil dan Prancis lolos langsung karena berstatus juara bertahan dan tuan rumah. Penerapan aturan Golden Goal juga dilakukan di PD kali ini, mengikuti sistem di Euro 1996. Bila sebuah laga berakhir imbang di waktu normal dan dilanjutkan dengan perpanjangan waktu 2x15 menit. Tim yang berhasil mencetak gol di masa extra time, langsung keluar sebagai pemenang, tanpa harus menyelesaikan laga. Prancis dengan bintangnya Zinedine Zidane melaju ke partai final dan menantang sang juara bertahan Brasil dengan mengandalkan Ronaldo. Sayang Brasil mengalami antiklimaks dan harus menyerah telak 3-0 dari Les Bleus. Zidane menyumbang dua gol melalui tandukan dan satu gol dilesakan Emmanuel Petit. Ini adalah gelar juara dunia pertama buat Prancis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar